Berita Pendistribusian

Distribusi Bantuan
BAZNAS Kota Surakarta menyelenggarakan Rapat Koordinasi rutin setiap Senin
.
Sebelumnya dilakukan pembacaan Asmaul Husna, dzikir dan doa untuk Mustahik dan Muzaki
.
Dilanjutkan dengan tasaruf atau pendistribusian bantuan.
Kali ini kepada masyarakat miskin yang terkena TBC serta observasi lapangan Mustahik yang mengajukan bantuan untuk membayar kontrakan dan hutang
.
Dalam asnaf golongan penerima zakat disebut ghorim
.
Ayo sisihkan sebagian rezeki untuk mereka yang membutuhkan. Infaq BAZNAS kota Surakarta bisa melalui nomer rekening
160-160-160-1
.
#badanamilzakatnasional #baznasindonesia #baznaskotasurakarta #baznassolo #pemkotsolo
EKONOMI_PERKOTAAN15/09/2025 | Muhammad Syarifuddin S.Kom

TASARUF BAZNAS KOTA SURAKARTA
BAZNAS Kota Surakarta menyelenggarakan Tasaruf Program Dakwah & Advokasi, Alat usaha, Modal Usaha, Kesehatan, Pendidikan dan RTLH di Serambi Masjid Al Wustho Mangkunegaran (Rabu, 16 Mei 2024). Acara ini dihadiri oleh Wakil Walikota Surakarta Bapak Tegus Prakosa, Forkompinda, KEMENAG, MUI, DMI, BI, OJK DISPERUMKIMTAN, & Dinas Sosial, selain itu juga menggandeng relawan dari BANSER, KOKAM, Rapi dan Pramuka.
Adapun Rincian Tasaruf BAZNAS Kota Surakarta sebagai berikut :1. Alat Usaha : 31
mesin pengering Laundry 1
Setrika Uap laundry 1 kompresor 3
mesin jahit dan obras 20
Tenda Usaha 5
Alat Pijat (alat bekam, tensi Elektrik timbangan digital) 1
2. Modal usaha : 63
3. Gerobak Usaha : 15
Program Pendidikan 5
Pengambilan ijazah : 2(SMK Mandala Bakti & MTS NDM Surakarta)
Biaya pendidikan : 3 (SD mujahidin, SD Sunan Kalijaga, SMP Takmirul Islam)
Program kemanusiaan
RTLH : 4 (kecamatan Banjarsari Dan Jebres)
Program kesehatan
Kursi roda Elektrik: 1
Program Dakwah Dan advokasi: 1 (bantuan keranda ambulance masjid shofa)
Total Mustahik 120
Total Dana Yang Disalurkan : RP 283.122.750Semoga BAZNAS semakin Berkah Barokah
LAYANAN_MUSTAHIK16/05/2024 | Muhammad Syarifuddin S.Kom

Pentasarufan 23 Oktober 2023
Baznas Kota Surakarta menyerahkan bantuan program ekonomi produktif kepada 300 Mustahik kota Solo di gedung Bustanul Asyiqin majelis ahbaabul Musthofa Pasar Kliwon Surakarta, Senin 23 OKTOBER 2023.Gedung yang biasanya dipakai sholawatan bersama habib syech bin Abdul Qodir Assegaf ini menjadi saksi para Mustahik menerima bantuan dari BAZNAS Surakarta untuk meningkatkan perekonomian keluarga.Para mustahik penerima bantuan BAZNAS Surakarta ini terdiriAlat Usaha : 83Modal usaha : 154Gerobak Usaha : 43Pendidikan : 18RTLH : 2. Sementara total bantuan senilai Rp 650 juta. Dalam Sambutannya asisten walikota Surakarta bidang kesra dan pemerintah, H. Tamso MM, menyatakan BAZNAS Surakarta dan pemerintah kota berkomitmen untuk meningkatkan perekonomian masyarakat kurang mampu agar naik kelas menjadi Mustahik mandiri hingga menjadi Muzaki. " Bantuannya dimanfaatkan dan dipergunakan maksimal ya bapak ibu," pinta H. Tamso MM. Selain menerima bantuan, Mustahik juga mendapat pencerahan tentang manajemen keuangan ringan dari otoritas jasa keuangan ( OJK ) Surakarta. Pencerahan ini lebih menekankan Mustahik agar cerdas mengelola keuangannya serta tidak tergiur dengan pinjol pinjol ilegal. Sementara dari Baznas Surakarta menekankan pentingnya kerjasama antar Mustahik dalam mengelola produk produknya. Serta akan dimonitor dan dibina agar usahanya maju dan berkembang.Hadir pada kesempatan tersebut unsur Forkompinda, perbankan, TNI, Polri, Kemenag, DMi, Ormas Islam, HIPMI dan tokoh Tokoh masyarakat Solo.
LAYANAN_MUSTAHIK23/10/2023 | Muhammad Syarifuddin S.Kom

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
Info Rekening Zakat